Tahukah Anda bahwa pilates memperbaiki keseimbangan dan koordinasi tubuh? Pilates membantu memperpanjang dan meregangkan kelompok otot utama dalam tubuh Anda yang berperan dalam keseimbangan tubuh sehingga tidak ada lagi ketidakseimbangan otot.
Konsentrasi tinggi diperlukan dalam pilates karena Anda harus dapat mengendalikan tubuh Anda pada setiap gerakan. Pola dan irama pernafasan merupakan hal utama dalam pilates! Ditambah, pilates baik untuk pengendalian stress dan relaksasi.
Pilates mengajarkan Anda untuk melatih kedua bagian tubuh (kanan dan kiri) Anda. Selain itu, pilates juga melatih otak kiri dan kanan Anda. Keseimbangan dan koordinasi tubuh sangat penting untuk memastikan kualitas kinerja Anda dalam kegiatan sehari-hari.
Di iSometric Pilates Studio Jakarta, para instruktur akan membimbing Anda untuk melatih otot-otot di kedua bagian tubuh Anda (sisi kiri dan kanan). Sebagai contoh, jika Anda adalah seorang atlit golf, akan ada kemungkinan Anda memiliki ketidakseimbangan otot dalam tubuh Anda. Ketika Anda bermain golf, Anda hanya fokus pada salah satu bagian dari tangan dan kaki Anda. Hal ini akan menyebabkan ketidakseimbangan otot. Instruktur iSometric Pilates Studio Jakarta akan membantu Anda untuk melatih kedua tangan dan kaki Anda untuk kembali ke posisi seimbang. Inilah alasan kenapa pilates memperbaiki keseimbangan dan koordinasi tubuh.
Berikut adalah dua gerakan pilates untuk keseimbangan dan koordinasi tubuh Anda:
#1 Standing Leg Press
Standing leg press dapat dilakukan dengan menggunakan Stability Chair dan Peralatan Cadillac Pilates. Standing leg press fokus pada bagian bawah (dari pinggang) tubuh Anda. Gerakan ini membantu Anda dalam membentuk keseimbangan dan kekuatan pada gluteus dan kaki. Jika Anda menginginkan tubuh bagian Anda menjadi lebih seimbang dan kuat, Anda harus mencoba gerakan ini!
#2 Side Split dengan Peralatan Reformer Pilates
Side split bekerja pada bagian abduction dan adduction. Side split merupakan gerakan berkekuatan penuh. Gerakan ini membantu mengembangkan gerakan tubuh Anda secara maksimal, tetapi Anda tetap harus mengendalikan setiap pergerakan tubuh Anda. Hal tersebut tentu akan ‘menantang’ keseimbangan Anda dan akan memperbaiki postur tubuh Anda! Selain itu, fleksibilitas di sekitar pinggul Anda akan semakin meningkat.
Sekarang Anda telah mengetahui kenapa keseimbangan dan koordinasi tubuh sangat penting. Jika Anda ingin mengetahui lebih lanjut bagaimana pilates memperbaiki keseimbangan dan koordinasi tubuh, kunjungi iSometric Pilates Studio Jakarta kapan pun!