Skip to main content

“Pilates adalah latihan yang bagus untuk rehabilitasi. Pilates dapat membuat kalian lebih sehat secara fisik dan mental. Pilates sangat baik untuk kalian!”

– Hifzillah Army (Instruktur iSometric STOTT Pilates)

 

Hifzillah Army atau akrab disapa dengan Zillah, bergabung dengan iSometric Pilates Studio Jakarta pada Oktober 2016. Awal pertama ia melihat iSometric Pilates Studio Jakarta, ia tertarik dengan suasana studio yang homey, bersih, dan nyaman. Setelah ia masuk dan bertemu dengan orang-orang di dalam studio, kesannya terhadap iSometric Pilates Studio Jakarta menjadi meningkat karena mereka sangat ramah. Selain itu, para instruktur yang lebih lama bekerja (instruktur senior) juga turut memberikan berbagai macam ajaran baru. Para instruktur senior berbagi pengalaman mereka agar Zillah memiliki gambaran mengenai pilates.

instruktur stott pilates

Keahlian Zillah sebenarnya adalah fisioterapi. Namun, ia tetap dapat menerapkan ilmu yang ia miliki dari fisioterapi ke dalam pilates. Karena pilates bukan hanya sebuah “latihan biasa”, kemampuan fisioterapi sangatlah berguna di pilates.

Zillah mengetahui pilates sejak masih menduduki bangku SMP. Ia dikenalkan oleh teman kakak perempuannya yang bekerja sebagai instruktur pilates. Dari sana, ia menjadi lebih tahu mengenai pilates. Ketika Zillah menjadi mahasiswi di sebuah universitas, ia ingin mencoba pilates. Lambat laun, Zillah semakin tertarik dan lebih ingin mendalami pilates.

Saat ini, Zillah telah menjadi instruktur STOTT Pilates di iSometric Pilates Studio Jakarta. Selama ia menjadi instruktur, ia lebih sering melatih kelas privat. Ditambah, ia lebih banyak menghabiskan waktunya melatih klien dengan peralatan reformer pilates.

 

“Untuk yang belum pernah mencoba pilates, secara pribadi saya merekomendasikan untuk kamu mencoba pilates! Pilates itu sangat bagus terutama bagi orang-orang yang punya keluhan, seperti sakit punggung, leher, dan osteoartritis.”

– Hifzillah Army (Instruktur iSometric STOTT Pilates)

 

Tak seperti latihan fisik lainnya, pilates memberikan tekanan dan cedera yang lebih kecil, sehingga manfaat yang dirasakan tubuh lebih banyak. Zillah juga menekankan bahwa pilates adalah latihan yang benar untuk memperbaiki postur tubuh. Bagi Zillah, menjadi instruktur STOTT Pilates berarti siap untuk menghadapi beragam situasi karena setiap klien memiliki cara berkomunikasi yang berbeda dan Zillah diharapkan dapat beradaptasi dengan kondisi tersebut. Zillah telah berhasil menangani berbagai karakter klien yang berbeda.

Salah satu pengalaman paling berkesan yang pernah ia alami selama menjadi instruktur STOTT Pilates adalah ketika ia menangani klien yang memiliki autoimun dan skoliosis. Kliennya selalu mengenakan kursi roda ketika bepergian, termasuk bekerja. Ia selalu mengambil cuti sakit selama dua minggu setiap bulannya. Setelah ia rutin mengikuti kelas pilates di iSometric Pilates Studio Jakarta, ia tidak lagi memerlukan kursi roda! Saat ini, ia hanya mengambil cuti sakit selama tiga hari setiap bulannya. Pilates telah berhasil memberikan perubahan dalam hidupnya!

 

Bagi Anda yang memiliki ketertarikan dan ingin lebih tahu tentang pilates, kunjungi studio kami! Zillah siap untuk menjadi instruktur STOTT Pilates Anda. Mulai latihan pilates Anda dengan kami sekarang juga!